Hotel Murah di Singosari, Malang
Work/Study From Home atau Bekerja dan Belajar Dari Rumah tentu membuat kita jenuh ya, sobat tiket. Nah, salah satu cara untuk menyegarkan pikiran agar lebih fresh adalah dengan berlibur. Rekomendasi tempat liburan kali ini adalah Singosari, Malang. Untuk kamu yang menyukai daerah dengan udara yang sejuk, daerah ini sangat cocok untuk kalian kunjungi. Berbagai wisata sejarah, wisata atraksi, wisata alam, sampai wisata kuliner ada di Singosari yang tentunya akan memanjakanmu. Selain itu, kamu juga bisa merasakan sensasi menginap di penginapan dengan berbagai fasilitas menarik yang ada di Singosari. Penginapan ini bisa kamu booking melalui tiket.com untuk menemani liburanmu yang pastinya seru dan menyenangkan. Berbagai penawaran harga promo menarik di tiket.com juga akan memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan loh.
Sekilas Tentang Singosari, Malang
Untuk sobat tiket yang belum familiar dengan wilayah Singosari, ayo simak ulasan singkat mengenai Singosari berikut ini. Singosari atau Singasari merupakan wilayah kecamatan yang ada di Kabupaten Malang, Jawa Timur. Terletak di sebelah utara Kota Malang, Singosari menjadi jalur utama Surabaya-Malang. Kecamatan ini beriklim sejuk karena terletak di ketinggian 400-700 mdpl. Sebagian wilayah Singosari yang lebih tinggi dimanfaatkan untuk perkebunan kopi, kehutanan mahoni, dan peternakan ayam.
Terdapat Kerajaan Singasari yang berdiri pada abad ke-10 di daerah ini dan menjadi asal muasal nama dari Kecamatan Singosari. Nah, Singosari memiliki tempat wisata andalan yang merupakan peninggalan Kerajaan Singasari berupa Candi Singosari dan patung terbesar di Jawa yaitu sepasang patung Dwarapala. Mengunjungi Singosari, Malang membuatmu bisa menikmati berbagai wisata sejarah, wisata alam, sampai wisata kuliner yang menggugah selera.
Rekomendasi Hotel di Singosari, Malang
Berikut beberapa rekomendasi penginapan untuk kamu yang ingin mengeksplor keindahan Singosari. Diantaranya yaitu Djoglo Luxury Bungalow, Solaris Hotel Malang, Hotel Grage Malang, HARRIS Hotel & Conventions Malang, Amartha Hills Hotel and Resort, Grand Cakra Hotel Malang, Fariz Hotel Malang, Papyrus Homestay Syariah, OYO 1165 Cakalang Residence Syariah, OYO 2724 Perdana Suites Residence Syariah, RedDoorz near Plaza Araya 2, dan masih banyak pilihan lainnya. Nah, untuk kamu yang ingin melihat langsung semua pilihan hotelnya, kamu bisa mengunjungi website atau aplikasi tiket.com. Berbagai review dari pengunjung, harga sewa, deskripsi, hingga fasilitas apa saja yang tersedia bisa kamu cek disana. Ayo install aplikasinya dan pesan penginapannya secara online untuk menikmati liburan yang nice to have.
Wisata Atraksi di Singosari, Malang
Setelah urusan penginapan beres, saatnya mencari tahu wisata atraksi apa saja yang ada di Singosari.
Candi Singosari
Wisata sejarah yang terletak di Desa Candirenggo, Kecamatan Singosari ini merupakan candi Hindu – Buddha yang menjadi peninggalan bersejarah dari Kerajaan Singasari. Candi ini adalah tempat “pendharmaan” bagi Raja Singasari terakhir dan ditemukan pada tahun 1803 oleh Nicolaus Engelhard. Di sisi barat laut komplek, terdapat sepasang Dwarapala yang merupakan arca raksasa besar dengan tinggi hampir 4 m. Bangunan utama candi dibuat dari batu andesit dengan ukuran 14 m x 14 m. Candi ini memiliki berbagai ornamen ukiran, relief, dan arca. Untuk kamu pecinta sejarah dan penasaran seperti apa bangunan Candi Singosari, wisata satu ini tentu sayang untuk dilewatkan.
Bukit Budug Asu
Wisata dengan pemandangan alam yang cantik ini cocok sekali nih untuk tempat bersantai dan mengisi feed instagram kamu. Spot foto yang menjadi favorit pengunjung adalah gardu pandang serigala dimana kamu bisa berfoto dengan latar pemandangan bukit hijau serta pepohonan yang rimbun. Bukit Budug Asu terletak di Gunungrejo, Kecamatan Singosari, Malang. Kamu disarankan untuk menggunakan mobil offroad atau mobil trail apabila ingin mengunjungi bukit ini karena akses jalannya yang terbilang masih sulit.
Pemandian Kendedes
Berlokasi di Jl. Anuspopati, Candirenggo, Kecamatan Singosari, pemandian ini memiliki cerita sejarah masa lalu yang cukup menarik. Menurut kabar, pemandian ini dibangun sekitar tahun 1200 dan menjadi tempat bermain sekaligus menyucikan diri bagi para putri raja. Saat ini, pemandian Kendedes menjadi tempat wisata yaitu berupa kolam dengan fasilitas kolam dewasa, kolam anak-anak, permainan, dan lain sebagainya. Menariknya, air kolam ini berasal dari sumber air tanpa tambahan kaporit yang pastinya sangat segar.
Museum Singhasari
Bupati Malang meresmikan museum ini pada tanggal 20 Mei 2015 dan berada di dalam kawasan perumahan di kaki Gunung Arjuna. Kamu bisa melihat dan mempelajari berbagai peninggalan Kerajaan Singasari seperti arca dan patung. Kamu juga bisa menikmati suasana sekeliling yang sejuk, tenang, dan asri. Museum ini dibangun dengan harapan agar masyarakat mengenal budaya dan sejarah Singosari serta menambah pengetahuan.
Cara Menuju Singosari, Malang
Banyak pilihan akses transportasi yang bisa kamu pilih untuk menuju Singosari, baik melalui jalur udara maupun jalur darat. Kamu bisa menggunakan transportasi pribadi atau transportasi umum. Untuk kamu yang berdomisili cukup jauh dari Malang, pilihan transportasi terbaik adalah pesawat. Kamu bisa memilih pesawat dengan tujuan Bandara Abdul Rachman Saleh yang berjarak 11,2 km dari Singosari. Untuk sobat tiket yang berdomisili relatif dekat dengan Malang, kamu bisa menggunakan transportasi kereta dengan tujuan Stasiun Lawang yang berjarak 6,2 km dari Singosari. Pilihan lainnya yaitu menggunakan transportasi bus dengan tujuan Terminal Bus Arjosari yang berjarak 7,5 km dari Singosari. Dari bandara, stasiun, maupun terminal, kamu bisa melanjutkan perjalanan menggunakan taksi ke Singosari.
Nah, agar perjalananmu nyaman dan mudah, kamu bisa booking tiket pesawat dan tiket kereta secara online di tiket.com. Ayo pesan tiket keberangkatanmu dan nikmati liburan yang menyenangkan di Singosari. Kamu juga bisa mendapatkan berbagai promo menarik hanya di tiket.com.