Hotel Murah di Tembalang
Halo sobat tiket, kalian sedang merencanakan liburan tapi masih bingung ingin kemana? Kali ini kalian harus memasukan Tembalang ke dalam daftar tujuan wisata kalian. Bagi sobat tiket yang asing dengan nama Tembalang, tempat ini ada di Semarang ya. Tembalang bisa dikatakan sebagai salah satu tujuan wisata favorit wisatawan saat liburan di Semarang. Ragam pilihan wisata ada di Tembalang mulai dari wisata kuliner, wisata alam, hingga wisata sejarah. Nah untuk sobat tiket yang akan liburan ke Semarang kalian bisa mempertimbangkan Tembalang sebagai tempat yang akan dikunjungi.
Sama dengan wilayah Semarang bagian lainnya, kalian juga akan menemukan banyak pilihan wisata menarik di Tembalang. Tapi untuk liburan yang lebih maksimal di Tembalang, sobat tiket harus memiliki rencana yang matang ya. Sebab liburan akan semakin seru jika kalian sudah memiliki segudang informasi. Salah satu hal utama yang penting sobat tiket perhatikan adalah penginapan. Kalian bisa mendapatkan informasi penginapan lengkap dengan segala fasilitas yang ditawarkan beserta harganya secara online di aplikasi tiket.com loh. Kalian akan menemukan banyak referensi penginapan bagus Tembalang di tiket.com. Tapi sebelum itu kita cari tahu sedikit tentang Tembalang kuy.
Sekilas tentang Tembalang
Tembalang adalah salah satu kecamatan yang lokasinya ada di Semarang, Jawa Tengah. Untuk asal nama Tembalang sendiri, berdasarkan beberapa sumber adalah berasal dari kata tambal ilang yang artinya tambal dan hilang. Nama Tembalang ini diberikan oleh Ki Ageng Pandan Arang. Kecamatan ini terdiri dari dari 12 kelurahan yang di antaranya Bulusan, Jangli, Kedungmundu, Kramas, Mangunharjo, Meteseh, Rowosari, Sambiroto, Sendangguwo, Sendangmulyo, Tandang, dan Tembalang. Kecamatan Tembalang tepat berada di bagian selatan Kota Semarang dan berjarak 15 km dari ibukota Kota Semarang. Tidak hanya itu, kecamatan ini berbatasan langsung dengan Kabupaten Demak dan Kecamatan Pedurungan di sebelah timur, Kabupaten Semarang di sebelah selatan, Kecamatan Banyumanik di sebelah barat, serta Kecamatan Candisari di sebelah utara. Salah satu universitas bagus Indonesia yang dikenal dengan Universitas Diponegoro ada di daerah ini loh sobat tiket.
Rekomendasi Hotel di Tembalang
Sobat tiket pasti setuju kalau pemilihan penginapan adalah faktor penting yang bisa membuat liburan kalian menjadi menyenangkan atau justru mengecewakan. Kalian tenang saja disini kami ada beberapa rekomendasi penginapan yang bisa dijadikan referensi untuk menginap selama liburan di Tembalang. Beberapa penginapan yang bisa kalian booking diantaranya ada Rumi Semarang, Plaza Hotel Semarang, dan Kars Inn Semarang. Sobat tiket nggak perlu khawatir karena itu hanya sebagian dari banyaknya pilihan penginapan yang ada di Tembalang. Kalian bisa menemukan lebih banyak lagi penginapan secara online di aplikasi tiket.com. Di tiket.com kalian bisa booking penginapan online dengan fasilitas bagus tanpa perlu ribet. Kalau beruntung kalian juga bisa loh mendapatkan promo booking penginapan murah.
Wisata Atraksi di Tembalang
Sobat tiket yang berencana liburan ke Tembalang kalian akan menemukan banyak sekali pilihan wisata. Untuk mengatasi kebingungan kalian dalam memilih wisata, nih kami bantu rekomendasikan beberapa wisata menarik yang bisa kalian pilih.
Brown Canyon
Tempat wisata satu ini terbentuk dari ketidaksengajaan akibat kerukan tambang batu serta pasir. Sobat tiket bisa foto dengan background batu-batuan unik ataupun danau yang ada di tengah batuan tinggi. Tempat ini sering dijadikan tempat untuk foto prewedding loh sobat tiket karena saking bagusnya tempat ini.
Bukit Jangli
Bukit ini bisa menjadi alternatif bagi sobat tiket yang ingin liburan dengan sedikit budget. Bukit yang juga disebut sebagai Bukit Patah ini bisa membuat kalian merasa rileks loh. Kalian akan disuguhkan dengan pemandangan hijau yang sangat menyegarkan mata.
Bukit VW
Bukit ini akan menyuguhkan sobat tiket pemandangan yang antik juga unik sebab merupakan tempat pembuangan dari mobil bekas klasik tahun 70an. Bukit VW menjadi salah satu destinasi wisata hits di kalangan wisatawan saat berada di Tembalang. Kalian juga bisa loh menjadikan tempat ini sebagai spot foto yang instagramable.
Water Blaster
Sobat tiket bisa menikmati 20 wahana air di tempat ini, mulai dari kolam ombak, ember tumpah, dan seluncuran raksasa. Bagi yang mengajak anak, kalian tenang saja karena tersedia area bermain anak. Selain berenang bermain air, ada toko souvenir juga loh. Cocok banget untuk kalian yang ingin liburan melepas penat dan menikmati keseruan bersama keluarga ataupun teman.
Cara Menuju ke Tembalang
Sobat tiket yang sudah tahu gambaran wisata atraksi di Tembalang pasti sudah pada nggak sabar kan mau segera berangkat kesana? Nih kami berikan informasi lebih lanjut buat kalian yang bingung harus menggunakan moda transportasi apa menuju Tembalang. Kalian bisa berangkat dengan bus, kereta api, kapal laut, hingga pesawat. Jika kalian berangkat dengan bus, kalian akan tiba di Terminal Terboyo. Apabila kalian memilih jalur laut kalian bisa naik kapal laut dengan tujuan Pelabuhan Tanjung Emas ya.
Sedangkan sobat tiket yang memilih berangkat dengan kereta api, kalian bisa tiba di Stasiun Semarang Tawang atau Stasiun Semarang Poncol. Nah rekomendasi yang terakhir adalah bagi kalian yang ingin cepat perjalanannya yaitu dengan pesawat. Kalian bisa berangkat dengan tujuan Bandara Internasional Ahmad Yani. Untuk mempermudah perjalanan liburan kalian menuju Tembalang, jangan lupa ya pesan tiket kereta api dan pesawat online melalui tiket.com. Liburan kalian juga akan lebih hemat karena biasanya akan ada promo penawaran jika pesan tiket di tiket.com loh.