Hotel Murah Di Natuna
Berlibur di Natuna untuk menikmati laut lepas di Kepulauan Riau menjadi impian banyak orang. Selain itu, kamu juga bisa mengunjungi wisata eksotis lainnya, seperti gunung, air terjun, susur gua, hingga budaya yang dapat kamu temukan di kepulauan utara selat Karimata ini. Natuna juga merupakan tempat yang strategis karena berbatasan dengan negara-negara tetangga Indonesia, seperti Vietnam, Kamboja, Malaysia, dan Singapura.
Kalau kamu ingin berlibur di Natuna, nggak perlu khawatir masalah akomodasi. Kamu dapat menemukan hotel dengan penawaran terbaik dan fasilitas yang nyaman di tiket.com. Kamu bisa pilih mulai dari hotel bintang 5 sampai hotel yang affordable dan pas buat kantong kamu. Biaya liburan ke Natuna jadi nggak terganggu dengan cari hotel di tiket.com.
Sekilas Tentang Natuna
Natuna adalah sebuah kabupaten yang terletak di Provinsi Kepulauan Riau. Kabupaten yang memiliki hewan khas, yaitu kekah yang terletak di paling utara selat Karimata. Kekah merupakan hewan sejenis primata yang hidup di Natuna. Sementara itu, di sebelah utara Natuna berbatasan dengan Vietnam dan Kamboja, di sebelah selatan berbatasan dengan Sumatera Selatan dan Jambi, di sebelah barat berbatasan dengan Malaysia, Singapura, Riau, dan di sebelah timur berbatasan dengan Malaysia Timur dan Kalimantan Barat. Natuna, selain menjadi salah satu tempat pangkalan militer Indonesia, juga merupakan tempat yang dikenal akan keindahan bawah lautnya. Di Natuna, kamu bisa asik snorkeling di Pulau Senua atau Pulau Genting.
Natuna memiliki keunikan iklim dan cuaca. Penduduk di Natuna biasanya mengenal 4 musim yang didasarkan pada arah datangnya angin, yaitu musim Utara, Selatan, Timur dan Barat. Musim Utara biasanya terjadi selama 4 bulan, yaitu dari November sampai Februari. Musim ini ditandai dengan angin yang berhembus kencang dari arah utara, sehingga membentuk gelombang laut setinggi 1 sampai 3 meter sepanjang siang dan malam. Di bulan Maret dan Juni, terdapat angin yang berhembus dari timur dan penduduk Natuna mengenalnya sebagai musim Timur. Angin musim ini tidak sekencang angin pada musim Utara. Hujan lebat jarang terjadi dan matahari lumayan bebas menyinari laut dan daratan. Musim Selatan adalah musim yang terjadi 2 bulan, yaitu pada bulan Juli hingga Agustus. Musim ini ditandai dengan angin yang berhembus dari arah selatan. Pada musim ini, matahari bersinar terang dan cuacanya cocok untuk berlibur. Terakhir adalah musim barat dan ditandai dengan angin yang berhembus dari arah barat. Musim ini berlangsung selama 2 bulan, yaitu pada bulan September sampai Oktober. Ciri dari musim ini adalah panas dan hujan yang silih berganti.
Rekomendasi Hotel Di Natuna
Kalau kamu memutuskan untuk berlibur di Natuna, kamu wajib merencanakan liburan panjang untung mengeksplorasi Natuna. Liburan panjang nggak perlu khawatir dengan penginapan karena tiket.com punya rekomendasi hotel yang bisa kamu pesan sekarang dengan mudah dan cepat. Di Natuna, kamu bisa menginap di De Best Hotel Natuna yang terletak di Ranai, Natuna. Di sana kamu bebas menikmati pemandangan di teras dan memanfaatkan fasilitas, seperti akses WiFi gratis dan pemanggang barbekyu. Kamar di De Best Hotel Natuna dilengkapi dengan AC, TV LED, serta kamar mandi yang dilengkapi shower dan perlengkapan mandi gratis. Di setiap kamar juga disediakan air minum kemasan gratis dan room service. Kalau ingin menikmati hidangan makanan, kamu bisa makan di kafe wisma yang tersedia di hotel. Pilihan hotel lain yang bisa kamu pesan adalah Hotel Madani Natuna yang terletak di Bungur Timur, Natuna. Hotel ini dapat kamu pilih jika kamu berlibur bersama satu rombongan keluarga besar atau teman.
Karena padatnya pengunjung wisata di Natuna, kamu perlu berlomba untuk memesan hotel dengan wisatawan lainnya. Tapi jangan khawatir karena kamu bisa memesan hotel dengan cepat di tiket.com. Di tiket.com kamu juga akan menemukan penawaran liburan yang terbaik dan pembayaran yang dapat kamu lakukan dengan mudah.
Wisata Atraksi Di Natuna
Di Natuna bingung mau ke mana aja? Jangan risau karena tiket.com akan memberikan rekomendasi tempat wisata yang bisa kamu kunjungi saat berlibur di Natuna.
Masjid Agung Natuna
Masjid yang didesain ala Taj Mahal ini merupakan masjid terbesar yang berada di Natuna. Selain arsitekturnya yang megah, latar masjid ini dihias dengan pemandangan Gunung Ranai yang indah. Kamu bisa menemukan spot foto yang instagramable dan bisa kamu kenang setelah berlibur di Natuna.
Pantai Batu Kasah
Pantai Batu Kasah atau yang sebenarnya bernama Pantai Cemaga merupakan salah satu pantai yang wajib kamu kunjungi ketika berlibur di Natuna. Oleh penduduk setempat, pantai ini disebut sebagai kisah yang berarti cantik karena pantai ini memiliki bebatuan yang cantik. Kalau kamu berkunjung ke pantai ini, kamu bisa menikmati pantai yang indah di atas bebatuan cantik Pantai Batu Kasah.
Wisata Mangrove Semitan
Jangan lupa untuk berkunjung ke tempat ini kalau kamu sedang berlibur di Natuna! Selain melihat pemandangan yang sejuk karena pohon bakau yang tumbuh subur, kamu juga bisa menjelajahi tempat wisata Mangrove Semitan ini dengan menyusuri sungai, sambil menjala ikan di muara Sungai Semitan. Kapan lagi dapat pengalaman seperti ini di tempat lain!
Bukit Kapur
Selain wisata bahari, kamu juga bisa menjelajahi wisata pegunungan, seperti mengunjungi Bukit Kapur. Wisata ini terletak di kaki Gunung Ranai dan di sini, kamu bisa menikmati bentangan alam di Natuna dari ketinggian 400 mdpl. Selain itu, kamu bisa berswafoto dengan latar bentangan alam Natuna atau kamu juga bisa berfoto dengan latar hutan pohon pinus yang keren.
Itu dia rekomendasi hotel yang bisa kamu pilih dan tempat wisata yang bisa kamu datangi ketika berlibur di Natuna. Mau ke mana? semua ada tiketnya!