





Penukaran tiket terakhir pukul 16.00 WIB.
Umumnya, semakin sibuk seseorang, semakin lupa ia untuk merawat diri. Padahal, merawat diri adalah salah satu bentuk self-healing yang bisa dilakukan saat stres melanda. Biar sobat tiket bisa self-healing dengan nyaman, kami punya satu rekomendasi tempat yang wajib kamu kunjungi. Tempat yang kami maksud adalah Dandelion ID Senopati Jakarta Selatan! Memangnya, tempat apa ini? Biar kamu lebih tahu, yuk, baca artikel ini!
Dandelion ID Senopati adalah sebuah salon kecantikan yang terletak di salah satu pusat keramaian Jakarta Selatan. Di salon Jakarta ini, sobat tiket bisa beristirahat sejenak dari kesibukan sehari-hari dan melakukan perawatan diri. Ya, jangan sampai pekerjaan merenggut kebahagiaanmu, sampai-sampai lupa menjaga diri. Apalagi, sobat tiket harus tampil maksimal dalam bekerja.
Pilihan perawatan yang tersedia di sini cukup beragam. Kamu bisa melakukan waxing pada bagian tubuh tertentu, manicure agar kuku terlihat cantik, atau melakukan extension bulu mata agar mempesona. Setiap perawatan ini pastinya dilakukan oleh staf yang ahli di bidangnya. Selain itu, alat serta produk yang digunakan juga berkualitas. Jadi, dijamin hasilnya bakal memuaskan, deh!
Sobat tiket pasti mulai penasaran dengan harga Dandelion ID Senopati Jakarta Selatan, kan? Tenang saja, harga yang ditawarkan di sini nggak mahal, kok, apalagi kalau kamu membelinya di tiket.com. Misalnya, untuk Underarm Waxing, kamu hanya perlu membayar sekitar Rp111 ribuan saja. Sementara itu, untuk BIAB Manicure, harganya mulai dari Rp418 ribuan. Berikut adalah sebagian dari banyaknya perawatan yang tersedia, lengkap dengan harganya:
*Harga bisa berubah kapan saja, cek katalog paket halaman ini untuk harga paling update.
Di Dandelion ID Senopati Jakarta Selatan, tersedia beberapa jenis layanan perawatan kecantikan. Tentu saja, layanan yang kamu terima bergantung dari paket yang kamu pilih. Namun, secara umum, beberapa layanan yang ada di sini adalah:
Tertarik untuk healing dan merawat diri di Dandelion ID Senopati? Tunggu apa lagi? Yuk, pesan paket perawatannya di tiket.com! Setelah itu, sobat tiket hanya perlu reservasi H-1 sebelum waktu janjian dan datanglah ke Jl. Senopati Nomor 41C, Senayan, Kec. Kebayoran Baru saat hari H tiba. Biar sobat tiket nggak tersesat saat menuju ke lokasi, jangan lupa gunakan aplikasi navigasi di smartphone-mu, ya!
Kalau sobat tiket ingin datang berkunjung ke salon Jakarta ini, tentu saja cara terbaik adalah dengan menggunakan kendaraan pribadi. Di sini tersedia area parkir yang cukup, kok! Tapi, kalau kamu nggak ada kendaraan, sobat tiket bisa menggunakan jasa transportasi online, seperti taksi atau ojek. Alternatif lainnya adalah sobat tiket bisa naik bus TransJakarta dan turun di Halte Bundaran Senayan kemudian berjalan kaki menuju ke sini.
Buat sobat tiket yang tertarik berkunjung, catat jam buka Dandelion ID Senopati baik-baik, ya! Salon kecantikan ini buka setiap hari dari pukul 09.00 hingga 19.00 waktu setempat. Tapi, perlu diingat, penukaran voucher terakhir adalah pukul 16.00 waktu setempat. Jadi, jangan sampai kamu datang terlalu mepet, ya!
Gimana, sobat tiket? Jadi pengin merawat diri di Dandelion ID Senopati? Kalau iya, nggak perlu menunggu lama-lama, langsung saja pesan paket perawatannya di tiket.com! Ingat, sobat tiket punya kesempatan untuk mendapat harga paket Dandelion ID Senopati Jakarta Selatan yang spesial, lho!